12 Juni 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Solok Selatan diundang sebagai pengisi materi dalam acara yang diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kota Solok.
Acara dimulai dengan pembukaan oleh Kepala KPPN Kota Solok, Ibu Ikasari Heniyatun. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya sinergi antara instansi pemerintah dalam pemanfaatan data dan informasi guna meningkatkan kualitas pelayanan publik serta pengambilan keputusan yang berbasis data.
Selanjutnya, Kepala BPS Kabupaten Solok Selatan, Bapak Abdul Razi Razi, memberikan sambutannya. Beliau menekankan pentingnya kerjasama antara BPS dan KPPN dalam mengoptimalkan penggunaan data statistik untuk perencanaan dan evaluasi program pembangunan di daerah.
Materi utama disampaikan oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) BPS Kabupaten Solok Selatan, Bapak Ekowira Susilo, dengan topik "Analisis Ekonomi Regional: Tinjauan Regional berdasarkan Indikator Ekonomi Makro Kabupaten Solok Selatan". Dalam paparannya, Bapak Ekowira memaparkan kondisi ekonomi regional Solok Selatan berdasarkan berbagai indikator ekonomi makro, seperti Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), inflasi, dan indikator lainnya.
Setelah penyampaian materi, sesi dilanjutkan dengan tanya jawab dan diskusi antara peserta acara dan narasumber. Diskusi ini membahas berbagai isu terkait perkembangan ekonomi Solok Selatan serta upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Acara diakhiri dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara KPPN Solok dengan BPS Kabupaten Solok Selatan mengenai "Sinergi Pemanfaatan Bersama Data dan Informasi". MoU ini diharapkan dapat meningkatkan kerjasama dan koordinasi antara kedua instansi dalam penggunaan data dan informasi statistik untuk mendukung kebijakan dan program pembangunan di Solok Selatan.
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Solok Selatan (Statistics Solok Selatan Regency) Jl. Koto Tinggi Padang Aro Sangir Solok Selatan 27778
WA: 0821-8000-1310
Mailbox : bps1310@bps.go.id
Tentang Kami